Selasa, 12 Maret 2013

Google Pamerkan Konsep Sepatu Bisa Ngomong


Saat jam tangan dan kaca mata cerdas menjadi pembicaraan publik belakangan ini maka Google muncul dengan gebrakan baru. Saat ajang SXSW digelar mereka memamerkan konsep sepatu pintar. Sepatu ini akan berfungsi menjadi teman penggunanya.

Sepatu pintar ini dibekali speaker, bermacam-macam sensor serta gyroscope dan accelerometer. Alhasil nantinya sepatu ini mampu mendeteksi pergerakan penggunanya kemudian menanggapi dengan perkataan. Istimewanya, sepatu ini akan menyesuaikan dengan kepribadian penggunanya.

Misalnya saat si pengguna yang memakai adalah penggemar olahraga maka sepatu akan memberikan semangat. Namun jika penggunanya malas maka si sepatu akan memarahinya agar lebih bersemangat.

Dilengkapi kemampuan Bluetooth, sepatu ini akan menghubungkan dirinya ke internet. Jadi pengguna dapat mengetahui posisi dan arah melalui aplikasi peta.

Namun sayangnya untuk saat ini Google belum berencana mengembangkan sampai tahap siap dipasarkan. Sementara ini Google hanya ingin menunjukkan "kemungkinan yang bisa dilakukan dengan data", salah satunya dalam bentuk sepatu. "Ini hanya sebagai eksperimen untuk program pemasaran lebih luas," ucap jubir pada Cnet.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar